Selasa, 15 Juni 2021

Pacu Adrenalin, Ini 5 Aktivitas Ekstrem yang Bisa Kamu Lakukan di Bali

SahabatTravel - Selain memiliki panorama alam yang mempesona, Bali juga mampu menjadi pilihan destinasi wisata yang tepat untuk menikmati berbagai aktivitas menantang dan menyenangkan yang mampu menarik perhatian wisatawan lokal dan mancanegara.


Nah, aktivitas menantang ini mampu memacu adrenalin kamu sampai pada titik maksimal dalam menghadapi berbagai tantangan kecepatan, ketinggian, dan lokasi yang memiliki tekstur perjalanan tidak stabil.

Bila kamu ingin merasakan pengalaman yang tidak terlupakan, maka kamu perlu mencoba aktivitas menantang di bawah ini ketika berkunjung ke Bali ya!

1. Flyboarding 

Aktivitas menantang ini akan memberikan kamu kesempatan untuk berada di atas permukaan air, di mana kamu membutuhkan sepasang boots spesial yang telah dirombak dengan menggunakan mekanisme penggerak jet sehingga kamu dapat mencapai ketinggian 10 meter diatas permukaan air.

Bahkan, pengendara profesional flyboarding dapat melakukan pertunjukan manuver yang mempesona dan berbagai atraksi yang menantang.

Dalam melakukan dan menggunakan flyboarding, kamu membutuhkan kemampuan keseimbangan tubuh yang baik sehingga kamu dapat mengendarai flyboarding secara stabil, lho.

2. Paragliding 

Bagi kamu yang ingin melihat dan menikmati pemandangan kawasan Bali yang mempesona dari atas permukaan darat, maka kamu dapat mencoba melakukan aktivitas paragliding yang bisa kamu temukan pada Bukit Peninsula bagian selatan.

Nah, selama aktivitas ini, kamu akan ditemani oleh seorang pemandu yang telah memiliki izin khusus sehingga kamu dapat menikmati perjalanan dan pemandangan dari 150 meter diatas permukaan laut secara aman dan terkendali.SahabatQQ

Bila kamu tertarik untuk melakukan paragliding, kamu dapat melakukan aktivitas ini pada bulan April sampai dengan Oktober untuk mendapatkan kondisi alam terbaik.

3. Canyoning 

Bila kamu tertarik untuk melakukan aktivitas canyoning, maka kamu bisa melakukan perjalanan menuju Air Terjun Gitgit yang berjarak 11 kilometer dari Kota Singaraja. Dengan total ketinggian 40 meter, air terjun ini telah dikenal secara luas oleh para wisatawan sebagai spot berfoto dengan pemandangan alam yang mempesona.

Selain memiliki pemandangan yang mempesona, Air Terjun Gitgit juga menyediakan aktivitas menantang, seperti panjat tebing, trekking dengan jalur air, lompat tebing, dan abseiling. Bahkan, kamu juga bisa melihat beberapa mata air dan mendapatkan berbagai pengalaman yang menyenangkan selama melakukan aktivitas menantang ini.

4. Rafting 

Sebagai salah satu destinasi arung jeram yang populer, Sungai Ayung memiliki aliran air yang mampu memberikan kamu kesempatan dalam melakukan aktivitas menantang dengan risiko berbahaya yang rendah sehingga kamu dapat tetap merasa aman dan nyaman selama melakukan rafting.

Nah, bagi kamu yang ingin merasakan pengalaman unik, maka kamu perlu menunggu sampai dengan musim hujan yang berada pada bulan November sampai dengan Maret sehingga kamu bisa merasakan aliran air yang halus sampai dengan kederasan air cukup keras yang dimiliki oleh Sungai Ayung.

5. ATV Quad Biking 

Aktivitas menantang ini cocok untuk kamu yang ingin merasakan suasana jauh dari perkotaan, dimana kamu bisa menggunakan dan mengendarai ATV yang terdiri dari 3 ataupun 4 roda sehingga kamu dapat menikmati pemandangan alam Bali, seperti perhutanan, pertanian, dan kawasan berpasir yang berwarna keemasan.Agen Domino99

Kamu juga bisa menyewa seorang pelatih untuk menemani kamu selama perjalanan dan menikmati aktivitas menyenangkan menuju kawasan Ubud, Selemadeg, dan Tabanan. Bahkan, kamu juga bisa melewati dan melihat berbagai komunitas lokal, hutan bambu, serta merasakan sensasi pasir dan air secara bersamaan ketika melewati daerah Sungai Ayung.

Selain dapat menikmati dan merasakan berbagai aktivitas menantang yang dapat memacu adrenalin, kamu juga dapat menikmati panorama alam Bali yang mempesona dan terasa berbeda ketika sedang mencoba aktivitas menantang tersebut.

Aktivitas menantang mana nih yang menarik perhatian kamu? 

Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Copyright © Seputar Informasi Tips Travel | Powered by Blogger Design by ronangelo | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com