SahabatTravel - Di era modern seperti sekarang, traveling memang menjadi dambaan hampir setiap orang. Rutinitas yang semakin padat gak jarang membuat pikiran menjadi jenuh sehingga perlu untuk di-refresh, salah satunya dengan cara plesiran. Namun tidak bisa dipungkiri kalau kendala utama untuk traveling adalah urusan budget yang gak sedikit, terutama buat kamu yang masih pelajar dan belum memiliki penghasilan.
Untuk kamu yang masih duduk di bangku sekolah menengah namun punya mimpi besar untuk bisa memulai traveling, yuk simak beberapa tips sederhana berikut ini agar semakin dekat dengan impianmu.
1. Nabung dengan nominal kecil setiap hari
Tak perlu terlalu banyak, yang penting adalah niat dan konsistensimu.
Tips yang pertama, kamu bisa menyisihkan uang sakumu sedikit demi sedikit setiap hari. Misalnya kamu menabung sebesar Rp 3.000-Rp 5.000 setiap harinya, atau lebih dari itu jika jatah uang sakumu lebih banyak. Percayalah, menabung dengan cara demikian akan terasa lebih ringan dibandingkan langsung dengan nominal yang besar.
Kamu bisa menyimpannya di rekening tabunganmu jika dirasa jumlahnya sudah cukup banyak. Apabila kamu menabung di rumah, kamu bisa membagi tabunganmu dalam beberapa pos, seperti pos kebutuhan akomodasi dan pos kebutuhan traveling. Isi secara selang-seling atau tergantung fleksibilitasmu. Tujuan dari pos-pos ini agar kamu lebih mudah mengatur keperluan budgeting perjalananmu.
2. Sisihkan uang koin
Sedikit demi sedikit, lama-lama menjadi bukit
Berikutnya, kamu bisa sedikit menambah saldo tabunganmu dengan cara yang sangat sederhana, yaitu menyisihkan uang koin kembalian yang kamu peroleh setiap kali membeli sesuatu. Gak perlu semuanya kok, cukup yang bernominal Rp 500 atau Rp 1.000.
Beberapa minggu atau satu bulan sekali, tukarkan kumpulan koinmu dengan uang kertas di toko-toko atau minimarket terdekat. Uang yang kamu dapat bisa kamu masukkan ke pos-pos tabungan pada tips nomor 1, tergantung pos mana yang menurutmu perlu dilebihkan. Walau kelihatan sepele, jangan remehkan ya kekuatan uang recehanmu.SahabatQQ
3. Cicil kebutuhan traveling
Keperluan untuk traveling memang gak sedikit. Selain persiapan dalam bentuk uang, barang-barang untuk kebutuhan perjalananmu juga harus diperhatikan. Buat mengakali hal ini, kamu bisa mencicil hal-hal apa saja yang harus dipenuhi. Contohnya, kamu membeli tiket kereta atau pesawat dan memesan penginapan dalam rentang waktu yang berbeda, agar tidak terlalu berat karena harus membeli sekaligus.
Selain akomodasi, kebutuhan seperti ransel/koper, jaket, dan berbagai keperluan dasar lainnya bisa kamu beli satu persatu agar tidak memberatkanmu. Inilah pentingnya pos-pos tabunganmu yang lebih memudahkan untuk mengatur anggaran yang digunakan untuk akomodasi atau kebutuhan traveling.
4. Jangan segan membawa bekal ke sekolah
Pantang malu untuk berhemat
Tips sederhana berikutnya adalah kamu bisa membawa bekal makanan atau jajanan dari rumah. Membawa bekal bisa membuatmu sedikit berhemat karena gak harus selalu makan di kantin. Selain makanan, biasakan membawa air minum saat ke sekolah atau bepergian. Selain sehat, membawa air minum sendiri juga bisa menekan pengeluaranmu. Jadi, kamu bisa alokasikan lebih banyak uang sakumu untuk menabung. Mudah banget kan?
5. Kurangi intensitas "senang-senang" yang mahal
Aktivitas sekolah yang padat, ditambah ekstrakurikuler dan berbagai les memang kadang membuat stres. Untuk mengusir penat, kamu biasanya mengisi waktu luang dengan hangout bersama teman-teman, makan di tempat hits, nonton, atau jalan-jalan ke mal yang gak jarang berujung shopping. Tanpa terasa, ini semua akhirnya menguras uang sakumu.Agen Domino99
Tips mengatasinya adalah kurangi intensitas senang-senangmu yang membutuhkan banyak uang. Batasi kegiatan-kegiatan tersebut hanya satu atau dua kali sebulan. Kamu bisa kok melepas stres dengan aktivitas lain seperti membaca buku kesukaan, olahraga, jalan-jalan di sekitaran rumah, atau nonton MV musisi kesayanganmu di youtube. Murah meriah dan kamu tetap bisa nabung deh.
6. Manfaatkan jaringan WiFi di sekolah
Manfaatkan sebaik-baiknya jaringan WiFi di sekolahmu untuk menghemat anggaran paket data internetmu. Bukan berarti kamu pelit ya, karena memanfaatkan fasilitas sekolah dengan baik sama sekali gak dilarang kok. Bahkan kalau kamu jeli dan mau ambil peluang, kamu justru bisa mendapatkan penghasilan tambahan dari internet. Kamu bisa menjadi blogger, menulis artikel di situs-situs online yang membayar tulisan para kontributornya, menjadi freelancer, ataupun mengikuti berbagai lomba yang infonya banyak tersebar di internet. Pokoknya banyak jalan menuju Roma.
Keenam tips di atas mungkin belum bisa membawamu traveling ke tempat yang terlalu jauh. Tapi, bukankah hal-hal besar diawali dulu dengan langkah-langkah kecil? Tetap semangat ya mengejar impianmu untuk traveling!
0 komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.